Sabtu, 03 Desember 2011

Seminar Femininitas Dan Maskulinitas Dalam Karya NH Dini (1)


Jumat, 2 Desember 2011 saya diberi kepercayaan untuk menjadi pemakalah dalam Seminar Femininitas Dan Maskulinitas Dalam Karya-Karya NH Dini mewakili teman-teman yang mengambil mata kuliah Pengantar Kajian Budaya Urban (PKBU).
Awalnya dosen yang mengampu mata kuliah PKBU memberitahukan bahwa pada tanggal 2 Desember 2011 NH Dini akan berkunjung ke Unair. Kesempatan itu akan dipergunakan untuk kuliah umum karena kebetulan materi dalam mata kuliah tersebut adalah mengenai Femininitas. Dan seperti yang kita ketahui sendiri bahwa NH Dini adalah salah satu penulius sastra feminis di Indonesia. Dalam kesempatan tersebut dosen saya meminta salah satu perwakilan mahasiswa yang mengambil mata kuliah tersebut untuk menjadi salah satu pembicara. Akhirnya setelah memilih beberapa calon, saya diminta untuk mewakili teman-teman lainnya. Yah walaupun saya tidak yakin apakah saya benar-benar berkompeten. Dalam hati saya sangat senang, tapi juga bingung. Saya diminta untuk menelaah salah satu karya NH Dini dan membuat makalah lalu mempresentasikannya dalam seminar tersebut. Saya memang sering menelaah karya sastra, tapi tidak pernah mempresentasikannya di depan penulisnya. Apalagi penulis tersebut adalah salah satu penulis favorit saya.
Bermodal kenekatan dan jam terbang yang belum terlalu memadahi akhirnya saya menulis makalah berikut ini yang akhirnya saya gunakan untuk presentasi dalam seminar tersebut.
Jika ada waktu sudilah saudara sekalian membaca tulisan saya dan mengomentari isinya.

http://www.ziddu.com/download/17671454/NHDiniseminar.doc.html

Mengenai pengalaman bertatap muka langsung dengan NH Dini, saya akan menuliskannya lain waktu :D
Ja, mata :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar